Silahkan masukan nomor HP
Nomor Handphone harus dimulai dengan 8
Nomor HP tidak valid
Short position merupakan hal yang wajib diketahui oleh investor atau trader saham. Dengan memahami short position Anda bisa melakukan trading atau investasi dengan lebih fleksibel dan terinformasi. Namun, sebelum menggunakan teknik ini, pastikan Anda menguasai dasar-dasarnya. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini untuk lebih memahami tentang short position!
Short position adalah salah satu teknik dalam trading dan investasi, di mana investor mencoba mendapatkan keuntungan dari penurunan harga suatu aset, misalnya saham. Investor biasanya akan memilih saham yang bernilai tinggi untuk dijual, lalu membelinya kembali ketika harga lebih rendah.
Untuk menerapkan strategi ini, investor harus memiliki kemampuan memprediksi harga saham di masa depan. Selain itu, investor juga harus mempunyai pengetahuan pasar saham yang baik. Sebab, menjalankan strategi short positions sedikit lebih rumit daripada sekadar membeli aset.
Secara umum, ada dua jenis short position yang harus kamu ketahui. Berikut penjelasan lengkapnya.
Ini terjadi ketika investor menjual saham tanpa memilikinya. Sayangnya, jenis short position ini ilegal dilakukan di Amerika Serikat.
Untuk jenis yang ini terjadi ketika investor meminjam saham dari pihak tertentu dengan membayar suku bunga pinjaman sebagai imbalan.
PT XYZ melaporkan terjadi penurunan penghasilan perusahaan dalam laporan kuartalan. Anda sebagai investor pun memproyeksi saham perusahaan tersebut akan melemah, dan melihat hal itu sebagai peluang untuk melakukan short position. Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mendapatkan keuntungan dari short position.
- Anda meminjam 1.000 saham dari departemen peminjaman saham dengan maksud untuk menjualnya.
- Anda menjual 1.000 saham tersebut dengan harga US$1.500.
- Beberapa minggu kemudian harga saham jatuh ke US$1.300.
- Ketika harga saham turun, Anda membeli kembali saham tersebut untuk mengembalikannya ke departemen peminjaman saham.
- Maka keuntungan yang Anda peroleh yaitu sebesar US$200 per saham. Karena ada 1.000 saham, maka total keuntungan yang Anda peroleh yaitu 1.000 x 200 = US$200.000.
Perlu dipahami bahwa setiap strategi investasi juga memiliki kekurangan dan risiko. Dalam strategi short position, risiko terbesar yakni ketika investor salah membaca pasar. Contohnya saat harga saham yang tadinya diprediksi turun, tapi justru naik karena faktor-faktor tertentu, seperti terjadinya short-squeeze.
Short-squeeze terjadi ketika harga saham tiba-tiba mulai naik karena investor yang merugi mulai menutup saham. Salah satu short-squeeze yang pernah terjadi yaitu pada bulan Oktober 2008. Saat itu, saham Volkswagen melonjak lebih tinggi karena short-seller berebut untuk menutup saham mereka. Selama short-squeeze, saham naik dari sekitar 200 euro menjadi 1.000 euro dalam waktu kurang dari sebulan.
Jika hal itu terjadi, maka Anda sebagai investor harus membeli kembali saham tersebut dengan harga yang lebih tinggi. Apabila tren kenaikan berlangsung lebih lama, maka hal itu akan membuat investor kehilangan lebih banyak uang.
Melihat risiko ini, dapat kita simpulkan bahwa short position merupakan salah satu strategi trading yang cocok untuk investor yang sudah berpengalaman karena risikonya yang besar. Selalu analisis strategi investasi atau trading Anda sebelum membuat keputusan.
Trade with HSB Investasi easily
Masukkan deposit dan withdrawal trading secara instan via Bank Segregasi HSB
Registered & supervised by
Trade with HSB Investasi easily
Masukkan deposit dan withdrawal trading secara instan via Bank Segregasi HSB
Registered & supervised by
Silahkan masukan nomor HP
Nomor Handphone harus dimulai dengan 8
Nomor HP tidak valid
Kode verifikasi dperlukan
Kode verifikasi salah
Silakan masukkan password
Kata sandi harus 8-30 digit, termasuk huruf kecil, kapital, dan angka
Minimal 8 karakter
Setidaknya 1 angka
Setidaknya 1 huruf besar
Setidaknya 1 huruf kecil
Artikel Terpopuler HSB